Pada Hari Jum'at (1/9) Ibnu Abbas BSD bekerjasama dengan IKAPI (Ikatan Penerbit Indonesia) mengadakan acara workshop untuk siswi kelas 4 SD hingga 9 SMP. Workshop ini bertajuk "Aku Bisa Menjadi Penulis Cerita Buku Cilik" .
Acara workshop ini diisi oleh dua narasumber, yaitu Kak Jumi Haryani dan Kak Shabia Ira. Kak Jumi merupakan seorang penulis buku, sedang Kak Shabia seorang pimpinan redaksi buku anak.
Acara berlangsung dari pukul 09.00 hingga pukul 11.10 wib. Dimulai dengan sambutan dari Kepala Sekolah Ibnu Abbas BSD, perwakilan IKAPI, lalu acara inti pun dimulai.
Dalam acara ini para murid juga diminta untuk praktik menulis sebuah cerita pendek (cerpen), juga komik bergambar bagi yang mempunyai skill menggambar.
Di akhir acara narasumber memilih 6 karya terbaik dari para siswi, lalu panitia acara memberikan hadiah kepada 6 siswi yang terpilih.
Acara ditutup dengan serah terima kenang-kenangan antara Sekolah Ibnu Abbas dengan IKAPI dan narasumber.
Yang tak kalah menarik dari acara ini adalah dengan hadirnya dua MC yang sangat lihai dalam membawakan acara, sehingga acara berjalan dengan meriah, mereka adalah dua siswi kelas 9 SMP Nabila dan Kikan.
Diharapkan dengan acara ini para siswi yang mempunyai bakat dan minat dalam menulis dapat terfasilitasi bakatnya, serta mampu untuk mengembangkan dirinya.
Fauzi Rusman