BSD (25/7) Langit Serpong terlihat mendung di pagi hari, tapi tidak dengan semangat para siswa dan guru Kuttab Ibnu Abbas BSD. Senin ini (25/7) hari pertama sekolah pasca libur panjang, dan memasuki tahun ajaran 2022-2023.
Ada pemandangan baru di pagi ini, para dewan guru datang lebih pagi dari biasanya guna menyambut para peserta didik yang akan datang ke sekolah. Hal ini dimaksudkan agar para murid lebih semangat dalam belajar.
Bagi peserta didik baru, hal ini sangat berguna. Karena banyak di antara mereka yang masih malu-malu untuk memasuki gedung sekolah. Maka dengan sambutan guru, lalu mengantarkan murid baru ke kelas akan membuat mereka menjadi nyaman. Ada satu peserta didik baru yang enggan memasuki gedung sekolah walaupun telah ditemani orang tuanya, namun saat datang kepala sekolah dan menyapa murid tersebut lalu mengajaknya masuk ke gedung sekolah murid tersebut akhirnya mau masuk ke gedung sekolah.
Setelah bel berbunyi maka siswa pun mengukuti apel pagi yang dipimpin langsung oleh wakil kepala sekolah yaitu ustadz Habibi. Beliau memberikan nasehat kepada para murid. Lalu beberapa murid maju ke depan untuk tilawah dan membacakan bacaan dzikir pagi.
Selanjutnya siswa memasuki kelas masing-masing. Siswa lama belajar sesuai jadwal pelajaran, dan siswa baru mendapatkan materi MPLS (masa pengenalan lingkungan sekokah).
Husni Arif
Ada pemandangan baru di pagi ini, para dewan guru datang lebih pagi dari biasanya guna menyambut para peserta didik yang akan datang ke sekolah. Hal ini dimaksudkan agar para murid lebih semangat dalam belajar.
Bagi peserta didik baru, hal ini sangat berguna. Karena banyak di antara mereka yang masih malu-malu untuk memasuki gedung sekolah. Maka dengan sambutan guru, lalu mengantarkan murid baru ke kelas akan membuat mereka menjadi nyaman. Ada satu peserta didik baru yang enggan memasuki gedung sekolah walaupun telah ditemani orang tuanya, namun saat datang kepala sekolah dan menyapa murid tersebut lalu mengajaknya masuk ke gedung sekolah murid tersebut akhirnya mau masuk ke gedung sekolah.
Setelah bel berbunyi maka siswa pun mengukuti apel pagi yang dipimpin langsung oleh wakil kepala sekolah yaitu ustadz Habibi. Beliau memberikan nasehat kepada para murid. Lalu beberapa murid maju ke depan untuk tilawah dan membacakan bacaan dzikir pagi.
Selanjutnya siswa memasuki kelas masing-masing. Siswa lama belajar sesuai jadwal pelajaran, dan siswa baru mendapatkan materi MPLS (masa pengenalan lingkungan sekokah).
Husni Arif