logoSibia

#Berita

Pembelajaran Tatap Muka Ibnu Abbas

by Ibnu Abbas on

(BSD 7/3) Setelah sebulan lamanya Ibnu Abbas melaksanakan KBM secara online dikarenakan meningkatnya kasus covid-19 varian omicron, hari ini Ibnu Abbas melaksanakan KBM secara tatap muka terbatas.
Hal ini sesuai dengan Surat Edaran Resmi Pemerintah Kota Tangerang Selatan No. 421/1661 – Disdikbud tentang PTPM di Kota Tangerang Selatan, di mana berdasarkan hasil surveilance Dinas Kesehatan terkait dengan perkembangan hasil pemeriksaan Covid-19 di satuan pendidikan dan evaluasi mingguan PPKM Level 3 di Kota Tangsel, lembaga pendidikan sudah diizinkan untuk melaksanakan PTMT dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, maka mulai hari ini Senin / 07 Maret 2022 pembelajaran di Ibnu Abbas BSD akan dilaksanakan Secara Offline seperti sebelumnya.
Unit pendidikan yang melaksanakan PTMT adalah Kuttab (setara SD), SMP, dan TPQ. Tentunya selama proses KBM protokol kesehatan selalu dijaga dan dijalankan dengan baik. Diantaranya adalah seluruh siswa, guru, staff, dan karyawan selalu memakai masker. Sebelum memasuki gedung Ibnu Abbas akan dilakukan pengecekan suhu, dan diberikan hand sanitizer oleh petugas. Jarak siswa saat KBM pun diatur sedemikian rupa agar protokol Kesehatan tetap terjaga.
Untuk siswa yang saat ini sedang sakit maka diperbolehkan mengikuti KBM dari rumah, dan diberikan fasilitas belajar daring. Sehingga guru diharapkan mampu memberikan pelajaran maksimal di dalam kelas, namun juga tidak melupakan siswanya yang berhalangan untuk hadir ke kelas dikarenakan sakit.
Harapannya dengan PTMT ini proses pengajaran yang dilakukan oleh tenaga pendidik di Ibnu Abbas dapat menjadi maksimal. Pun proses siswa dalam memahami pelajaran juga bisa maksimal.
Fauzi Rusman

Ibnu Abbas

Sed non nibh iaculis, posuere diam vitae, consectetur neque. Integer velit ligula, semper sed nisl in, cursus commodo elit. Pellentesque sit amet mi luctus ligula euismod lobortis ultricies et nibh.